Suara Gemilang || Majalengka – Rabu, 2 Juli 2025
Kapolsek Cigasong Polres Majalengka, AKP Sarjiyo, S.E., M.H., CPHR., bersama anggota, menerima kejutan berupa tumpeng dan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-79 dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Cigasong.
Kejutan tersebut diberikan langsung oleh Camat Cigasong, OO Taopik, S.K.M., M.M., bersama Danramil 1701 Majalengka, Kapten Arh. Winarno, yang turut didampingi oleh perwakilan staf Kecamatan Cigasong dan anggota Koramil.
Acara berlangsung di Mapolsek Cigasong pada Rabu pagi, 2 Juli 2025, dalam suasana penuh kekeluargaan dan kebersamaan.
Dalam sambutannya, Camat OO Taopik menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan pengabdian Polri, khususnya jajaran Polsek Cigasong, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayahnya.
“Kami atas nama pemerintah kecamatan mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-79. Semoga Polri semakin presisi, profesional, dan dicintai masyarakat,” ujar Camat OO Taopik.
Sementara itu, Danramil Kapten Arh. Winarno turut menyampaikan harapan agar sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah terus terjaga demi terciptanya stabilitas dan kondusivitas wilayah.
Kapolsek Cigasong AKP Sarjiyo mengungkapkan rasa terima kasih dan bangga atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Forkopimcam.
“Ini menjadi motivasi besar bagi kami untuk terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar AKP Sarjiyo.
Acara ditutup dengan doa bersama dan pemotongan tumpeng sebagai simbol syukur dan kebersamaan dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-79 Tahun 2025. (SG)